Jumpa Pers Tahapan Pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Solok Tahun 2024
TemanPemilih, KPU Kabupaten Solok melaksanakan kegiatan Jumpa Pers Tahapan Pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Solok Tahun 2024 bertempat di Aula D'Relazion, Senin 26 Agustus 2024 bersama para Insan Pers se Kabupaten Solok dari berbagai media.
Ketua KPU Kabupaten Solok, dalam hal ini diwakili Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi Si'o, dalam sambutannya sembari membuka kegiatan secara resmi menyampaikan bahwa tujuan kegiatan dilaksanakan agar tercipta kesepahaman, antara Insan Pers dengan KPU Kabupaten Solok khususnya dalam peliputan dan penyebaran informasi tentang Pemilihan Serentak Nasional (Pilkada) Tahun 2024.

Selanjutnya Ketua Divisi Parmas dan SDM KPU Kabupaten Solok Novialdi Putra selaku Leading Sektor kegiatan ini menyampaikan bahwa dalam peliputan dan pemberitaan tentang Pilkada 2024, tentu peran Pers sangat dibutuhkan oleh KPU Kabupaten Solok. Disampaikan pula oleh Novialdi bahwa, KPU Kabupaten Solok akan berusaha semaksimal mungkin untuk berlaku 'Adil' terhadap Pers yang ada di Kabupaten Solok, dalam artian bahwa akan melibatkan semua media dalam membantu menerbitkan berita-berita tentang kegiatan dan tahapan yang dilakukan KPU secara bergantian dan merata. Ujar Novialdi.
Kegiatan ini juga dihadiri Sekretaris KPU Kabupaten Solok Yuliardi, Para Kasubbag dan Staf di lingkungan Sekretariat KPU Kabupaten Solok serta lebih dari 55 orang Insan Pers dari berbagai media.